Home » » Wenger Bela Walcott Terkait Gerakan Yang Ditujukan Pada Fans Spurs

Wenger Bela Walcott Terkait Gerakan Yang Ditujukan Pada Fans Spurs

Written By Unknown on Sunday, 5 January 2014 | 00:14

Wenger Bela Walcott


Terkait ekspresi Walcott yang menunjukkan skor akhir pertandingan kepada fans tim tamu saat ia ditandu keluar lapangan , Manager Arsenal, Arsene Wenger tak mengharapkan Theo Walcott akan berurusan dengan Asosiasi Sepakbola Inggris (FA) terkait dengan sikapnya terhadap fans Tottenham Hotspur. Selain itu, Wenger juga tengah menunggu kepastian seberapa parah cedera lutut yang dialami pemainnya.

Walcott harus ditandu keluar lapangan di menit-menit akhir pertandingan saat timnya meraih kemenangan 2-0 atas Spurs di Emirates Stadium pada Minggu (5/1) dini hari WIB di babak ketiga Piala FA karena mengalami cedera lutut.
Penggawa tim nasional Inggris menunjukkan skor akhir pertandingan kepada fans Spurs setelah sebuah koin dilemparkan ke arahnya.


Insiden ini memunculkan dugaan bahwa FA mungkin akan melakukan penyelidikan, namun Wenger tak yakin bahwa tindakan Walcott merupakan tindakan ofensif.

“Para dokter mengatakan kepada saya bahwa koin dilemparkan di atas kepalanya dan mereka harus melindunginya, mungkin itu mengapa ia melakukannya,” terang Wenger seperti dikutip Sky Sports.
“Ya (koin datang sebelum gerakan itu), itulah yang saya tahu. Setelah itu, apa yang dia lakukan tidak menyinggung. Anda mencari setiap insiden, saya bisa mengerti itu, tapi itu adalah tindakan yang tidak menyinggung siapa pun.
Ditanya apakah Walcott bisa berurusan dengan FA, Wenger menjawab, “Saya tidak berpikir begitu.
“Saya melihat gambar setelah pertandingan dan bahkan itu tidak terlihat agresif, dia tersenyum!
“Tanggapan saya sederhana, mereka telah melihat gambar-gambar di televisi. Jika mereka menilai itu ofensif, apa yang bisa saya katakan?.”
Sementara itu, Manajer Spurs Tim Sherwood, mengatakan dirinya tak menyaksikan insiden itu. “Seseorang hanya memberitahunya kepada saya dan saya tidak melihatnya.
“Jika mereka melakukannya maka itu akan menjadi masalah, bukan? Jika mereka tidak melakukannya maka itu tak akan menjadi masalah.”

0 comments:

Post a Comment